Tingkatkan Keamanan Website dengan Sertifikat SSL



Bagi kita yang lahir di era moderen, penggunaan internet bukanlah suatu hal yang 'wah' lagi. Hampir setiap hati mengaksesnya dan minim rasa khawatir. Tidak seperti generasi sebelum kita, para orang tua misalnya, yang masih banyak was-was akan bahaya internet. Apalagi banyaknya kabar hoaks yang beredar seputar internet yang membuat Mama saya sering menyerngit heran saat saya katakan bahwa salah satu cara saya cari uang ialah dari internet.

"Bukan dapat uang dari judi online kan?" celetuk Mama yang membuat saya tersedak.

"Bukan kumpulkan data orang lalu dijual kan? Itu tuh yang akhirnya sering nelepon orang-orang untuk tawari kredit dan asuransi."

Hmm... kalimat panjang Mama yang satu ini baru membuat saya terbengong. Segala transaksi online yang dilakukan via internet biasanya memang membutuhkan data pribadi. Mulai dari alamat email, nomor telepon, alamat hingga password. Bila tidak tahu cara menjaganya, bisa-bisa ada orang tidak bertanggung jawab yang mengambil data ataupun mengaksesnya atas nama kita. Bahaya!

Artikel-artikel pada blog ini saja banyak yang dicuri dengan copy paste sembarangan. Plek ketiplek alias benar-benar sama persis, dan diletakkan di blog sang pencuri. Hal ini berdampak pada jumlah pengunjung blog yang menurun dan juga kredibilitas blog di mata google. Begini saja saya sudah sedih, apalagi kalau sampai data-data penting lainnya tercuri.

Untuk itulah diperlukan SSL Indonesia agar website aman dan terlindung. Selain itu, kependekan dari Secure Socket Layer ini bisa membuat sambungan aman dengan browser web kita. Kan informasi yang kita kirimkan di internet tidak langsung sampai begitu saja sebab membutuhkan proses perjalanan dari komputer ke komputer hingga mencapai server tujuan. Nah di perjalanan itulah, komputer lain yang ada di antara kita dan server dapat melihat nomor username dan passwords juga informasi sensitif lainnya. Hal tersebut terjadi bila tidak dienkripsi dengan Sertifikat SSL yang tepat.

Saking pentingnya sertifikat SSL, saya pun mengaktifkannya. Dengan demikian pengunjung kata-artha.com ini pun akan merasa tenang karena data enkripsi termasuk data kartu kredit, password, alamat email dan lain sebagainya bisa aman tidak tersadap. Selain itu juga dengan menggunakan SSL dengan ciri alamat https yang berubah menjadi https, maka blog ataupun website bisa mendapatkan ranking SEO yang lebih baik dari Google dibandingkan dengan yang tidak diproteksi dengan SSL. Menguntungkan, bukan?

Sebagai info, bukti nyata kalau sebuah blog atau website sudah memiliki sertifikat SSL adalah adanya tanda gembok sebelum tulisan https. Pertanda aman dan terkunci, data transaksi kartu kredit, transfer data dan login, akan aman. Sejak awal tahun ini Google menjadikan memasang SSL menjadi norma ketika mengamankan browsing situs media sosial yang banyak mengandung info pribadi.

Tambahan informasi, sertifikat SSL itu punya sistem bernama public key cryptography, yakni jenis kriptografi khusus dengan 2 kekuatan dua kunci sebagai rangkaian panjang angka-angka yang dihasilkan secara acak. Kunci-kunci tersebut yakni private key dan public key. Jika public key digunakan untuk mengidentifikasi server dan berada di domain publik sehingga dapat mengenkripsi file apa pun yang akan kita kirim. Sedangkan private key mengunci dan mengenkripsi file apapun yang kita terima.

Sertifikat SSL ibarat gembok fasilitas umum, bank misalnya. Kita sebagai pengunjung yang membutuhkan transaksi di bank memang bebas keluar masuk, namun saat transaksi data pengunjung tidak lantas semuanya diketahui. Pun ada gembok yang membuat pengunjung tidak bisa mencuri hal penting di bank. Sama seperti pada rumah sakit yang begitu banyak pengunjung di satu waktu, namun tentu saja pihak rumah sakit tidak langsung mengambil semua dokumen yang dimiliki pengunjung. Pengunjung jadi merasa aman dan mau berkunjung kembali ke fasilitas umum tersebut. Seperti blog dan website yang menjadi fasilitas umum karena diakses banyak pengunjung sesuai kebutuhan.

Bila belum menggunakan sertifikat SSL Indonesia, maka mesin pencari Google akan memberitahu calon pengunjung blog atau website yang kita kelola kalau situs yang akan dikunjungi belum aman. Tentu saja pemberitahuan ini dampaknya bisa membatalkan kunjungan ke blog atau website kita. Sayang sekali, bukan. Jumlah kunjungan jadi berkurang karena rasa was-was keamanan data pribadi bisa tercuri.

Tidak begitu masalah bila blog berupa blog biasa yang tidak terlalu diseriusi menjadi ladang mencari uang lewat internet. Namun bila sumber penghasilan dari website, misalnya mengelola situs jasa dan e-commerce namun belum memiliki SSL, ini akan menjadi masalah besar. Bisa-bisa kredibilitas dipertanyakan. Malah dikira online shop palsu yang banyak tipu-tipu karena bisa mengambil berbagai data pengunjungnya. Bila kurang percaya pada situs website maka beresiko pada menurunnya kepercayaan pelanggan terhadap produk dan jasa kita. Bisa rugi besar!

Dari sekelumit info ini bisa dinilai begitu pentingnya pemasangan SSL Indonesia pada blog atau website. Jangan dianggap remeh ya. Bisa-bisa salah satu pintu rezeki kita tertutup. Sungguh sangat disayangkan bila hal tersebut terjadi.



32 komentar:

  1. Saya juga sudah mengaktifkan ssl pada blog saya kak, soalnya gratis dari blogger..😁

    BalasHapus
  2. Baru tahu arti dari tanda gembok itu. Alhamdulillah, blogku juga sudah ada gemboknya dan https.

    BalasHapus
  3. Ooooo...jadi tambah paham...kemarin kayaknya ini yg ditanyakan sama k langit.. kok belum https dan belum ada gemboknya... sekarang udah rapih dibuat beliau

    BalasHapus
  4. Waduh, aku jadi kepikiran nih. Blogku udah dipasang SSL belum ya? Deg-degan. Bentar aku cek gemboknya.

    BalasHapus
  5. waa untungnya aku udah https nih, beberapa bulan lalu dibantuin sama temenku yang jago heheh, soalnya pernah nyobain hijrah ke https sendiri ko kayanya agak ribet ya hehehhe, takut salah abisnya

    BalasHapus
  6. Aku gagal fokus sama artikel yang dicopas. Trus, tindakanmu selanjutnya apa? Menghubungi sang pencurikah?

    BalasHapus
  7. Nah saya juga sudah pake ssl dengan https. Dengan demikian blog saya lebih aman dan lebih mudah terindeks mesin pencari. Eh kabarnya yang masih oake http akan diabaikan google ya ?

    BalasHapus
  8. Alhamdulillah sudah setahun ini jadi https. Memang kudu hati-hati sih kalau kerja online ya, kak. TFS anyway :))

    BalasHapus
  9. Wah.. aku jadi tergerak untuk meningkatkan keamanan websiteku sendiri nih. Aku belum menggunakan SSL soalnya deh, coba ah baca-baca referensinya dulu.

    BalasHapus
  10. Blog aku udah https sih, tapi sepertinya masih harus belajar banyak tentang security di blog aku hehe.. Makasih ilmunya :)

    BalasHapus
  11. Ini bener banget nih. Pernah blogku belum aku setting ssl nya, alhasil gak bisa share link di fb karena dianggap spam. Harus diperhatikan benar-benar perihal ssl ini.

    BalasHapus
  12. Wahh aku belum nih, dan kayaknya perlu ya.. penting banget memang punya SSL ini. Aku otw coba pasang deh kak!Makasih ya infonya

    BalasHapus
  13. Alhamdulillah aku udah pake https kak, karena khawatir juga dengan tingkat Keamanannya kalo sampe nggak diubah

    BalasHapus
  14. Iya banget, semua yang punya blog atau website, wajib pake SSL. Ya untuk keamanan diri sendiri juga untuk keamanan pengunjung.

    BalasHapus
  15. Alhamdulillah blogku dah pasang SSL. Tandanya ya yg ada gemboknya. Ngeblog jadi engga was-was...

    BalasHapus
  16. jadi kepikiran blog aq udah pake ssl blm yah... secara aq tuh setahun ini lagi slowwww banget sama urusan blog. Thanks info dan sharingnya mba

    BalasHapus
  17. Waah menarik banget nih bahasannya yang lagi aku cari-cari, thanks for sharing yaa Ka bermanfaat sekali

    BalasHapus
  18. Karena baca blog ini aku otw cek blog aku dan alhamdulillah udah ada gembok nya. Berarti blog aku udah aman ya? Hehe

    BalasHapus
  19. Aku masih pake ssl gratisan nih mbak. Pengen nyoba yg berbayar

    BalasHapus
  20. Sedih ya mb, kalau buah pikiaran kita dikopas sembarangan. Apalagi kalau itu bisa mempengaruhi peeforma blog kita. Saya baru tahu nih, manfaat SSL. Mksh infonya ya...

    BalasHapus
  21. Aku jadi mau mempelajari lebih lanjut tentang ini jadi website bisa aman nih

    BalasHapus
  22. Aku juga aktifin SSL mbak. Penting banget soal keamanan pada website atau blog kita gituuhh

    BalasHapus
  23. Gara2 baca ini aku jadi nguprek-nguprem SSL, makasih ya informasinya.

    BalasHapus
  24. Sertifikat SSL saat ini sangat penting bagi sebuah web atau blog, soalnya itu dapat menjaga blog dari hal-hal yang tidak diinginkan. Selain itu, blog dengan SSL lebih disukai oleh mesin pencari

    BalasHapus
  25. Betul bgt mba, main di jagad maya kita harus extra hati2 ya.

    BalasHapus
  26. Alhamdulillah,, blog saya pun sudah ada sertifikat SSL nya jadi lebih tenang ya Mbak hehe... tfs

    BalasHapus
  27. Betul kak
    kalau bisa, dan wajib menurut saya, jika memiliki situs alangkah baiknya jika domain kita sudah memiliki security yang kuat dengan menerapkan SSL gembok ijo, agar apa? agar sistem keamanan lebih terjamin.

    BalasHapus
  28. Alhamdulillah blogku udah dipakaikan SSL mba hehe jadi https, ya walaupun ada beberapa artikel dan laman yang belum ku otak atik karena jadinya masih ada peringatan eror gitu di blogpost yang dulu-dulu. emang penting banget deh ya sertifikat SSL ini biar data2 pengguna aman :)

    BalasHapus
  29. Alhamdulillah aku juga udah pake SSL tapi masih yg paling dasar. Selain lebih aman, sertifikasi SSL ini juga mempunyai keunggulan lebih ramah dikenali Google.

    BalasHapus
  30. Mamanya gauo juga Mbak. Faham banget hal hal beginian.

    Itu tanda gembok di ssl otomatis ada dengn sananya gitu ya Mbak? Atau perlu kit asetting dulu?

    Makasih sharingnya Mbak.

    BalasHapus
  31. Web aku sudah https mbak, berarti sudah aman donk ya blog aku? Jujur, aku newbie banget soal dunia perwebsitean ini.

    BalasHapus
  32. Aduhhh baru tau aku nih informasi ginian,
    Ntr aku pelajari lagi deh,
    Thanks infonya mbaak

    BalasHapus

Terima kasih sudah membaca ^^
Tolong berkomentar dengan sopan yaaa... Maaf kalau ada yang belum terjawab :*